Karim Benzema (REUTERS/Sergio Perez)

Divianews.com — Real Madrid berhasil mengalahkan tuan rumah Real Valladolid dengan skor 4-1 dalam laga Liga Spanyol di Jose Zorrilla, Senin (11/3) dini hari WIB.

Pada babak pertama, Real Valladolid memiliki lebih banyak peluang untuk mencetak gol dan membahayakan gawang Real Madrid. Ada satu penalti yang gagal dan dua gol Real Valladolid yang tak disahkan karena offside.

Di menit ke-12, Real Valladolid gagal membuat skor jadi 1-0 karena penalti Ruben Alcaraz melayang tinggi di atas gawang Real Madrid yang dikawal oleh Thibaut Courtois.

Tiga menit berselang, Real Valladolid berhasil menggetarkan gawang Madrid lewat Sergi Guardiola. Namun gol tersebut tidak disahkan setelah wasit lewat VAR meyakini Keko berada dalam posisi offside saat Valladolid menyusun serangan menuju gol tersebut

Di menit ke-18, Guardiola kembali menggetarkan gawang Real Madrid namun kembali gagal menjadi gol lantaran Guardiola dinyatakan berada dalam posisi offside.

Setelah melewati sejumlah kegagalan, Valladolid akhirnya benar-benar mencetak gol di menit ke-29. Berawal dari umpan silang Keko ke arah tiang jauh, Guardiola sukses menjangkau bola sambil menjatuhkan diri. Guardiola mengirim bola ke arah Anuar. Bola bergulir ke Anuar yang dengan mudah menceploskannya ke dalam gawang Real Madrid.

Keberhasilan Valladolid unggul hanya berumur lima menit. Raphael Varane mampu menyamakan kedudukan di menit ke-34. Kesalahan kiper Valladolid, Jordi Masip yang tak mampu menghalau bola dengan sempurna membuat bola jatuh ke hadapan Varane. Varane tak membuang kesempatan untuk menyamakan kedudukan.

Skor 1-1 di babak pertama jadi kerugian bagi Valladolid karena Real Madrid bisa tampil lebih tenang di babak kedua. Saat babak kedua baru memasuki menit ke-51, Real Madrid berhasil berbalik unggul 2-1 lewat penalti Karim Benzema.

Penalti diberikan setelah Alvaro Odriozola dijatuhkan di kotak terlarang. Benzema mampu menjalankan tugas tersebut dengan baik lewat tembakannya yang mampu mengecoh Jordi Masip.

Delapan menit berselang, Benzema berhasil memperbesar keunggulan Real Madrid menjadi 3-1. Benzema sukses menyundul bola hasil umpan Toni Kroos.

Di menit ke-80, Real Madrid harus bermain dengan 10 orang karena Casemiro mendapatkan kartu kuning kedua. Tetapi lima menit kemudian, Real Madrid justru sukses memperbesar keunggulan menjadi 4-1.

Berawal dari pergerakan Benzema di sisi kanan pertahanan Valladolid, pemain asal Prancis itu mengirim bola ke Luka Modric. Modric melakukan tusukan di kotak penalti dan mengakhirinya dengan tembakan terarah. Skor 4-1 bertahan hingga akhir pertandingan.

Susunan Pemain

Real Valladolid (4-3-3)

Jordi Masip; Antonito, Joaquin Fernandez, Fernando Calero, Nacho Martinez; Michel Herrero, Ruben Alcaraz, Anuar (Daniele Verde 63); Keko (Duje Cop 73), Sergi Guardiola, Oscar Plano (Enes Unal 86)

Real Madrid (4-3-1-2)

Thibaut Courtois; Alvaro Odriozola, Nacho, Raphael Varane, Sergio Reguilon; Luka Modric, Casemiro, Toni Kroos (Federico Valverde 74); Dani Ceballos; Karim Benzema, Marco Asensio (red)