Divianews.com | Palembang — Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Agus Suhardi menyambut dan memimpin Pengamanan VVIP Kunjungan Kerja (Kunker) Wakil Presiden (Wapres) RI KH. Ma’ruf Amin ke Provinsi Lampung dalam rangka meninjau kegiatan Vaksinasi massal dan meninjau Pembangunan Bendungan Way Sekampung Bandar Rejo Kab. Pringsewu Prov. Lampung, Senin (22/3/2021).

Berangkat dari Bandara Udara Halim Perdana Kusuma Jakarta, Wakil Presiden RI KH. Ma’ruf Amin dan rombongan dengan menggunakan Pesawat Khusus Kepresidenan BAe RJ – 85, tiba di Bandara Radin Inten II Lampung sekitar pukul 07.40 WIB, disambut langsung oleh Pangdam II/Swj Mayjen TNI Agus Suhardi, Gubernur Lampung dan Kapolda Lampung beserta unsur Forkopimda Prov. Lampung.

Tidak menunggu lama, Wakil Presiden RI dan rombongan langsung berangkat menuju Balai Keratun untuk meninjau dan melihat secara langsung kegiatan pelayanan Vaksinasi massal di lokasi tersebut.

Setelah melakukan peninjauan kegiatan Vaksinasi di Balai Keratun, rombongan Wakil Presiden RI dengan berkendaraan mobil melanjutkan perjalanan menuju Banjar Rejo, Banyumas Kab. Pringsewu, Prov. Lampung untuk melaksanakan peninjauan Pembangunan Bendungan Way Sekampung, didampingi oleh beberapa menteri.

Setelah melakukan peninjauan tersebut, Wakil Presiden RI, KH. Ma’ruf Amin beserta rombongan bertolak menuju Bandara Raden Inten II untuk take off kembali menuju Jakarta yang di perkirakan pada pukul 12.10 WIB.

Selaku penanggung jawab Pengamanan kunjungan kerja Wakil Presiden RI, sehari sebelumnya hingga hari H kunker, Pangdam II/Swj didampingi Danrem 043/Gatam melaksanakan pemantauan dan mengecek kepada para personel Pengamanan yang siap siaga berada di lapangan, agar kunjungan kerja Wakil Presiden RI dan rombongan berjalan dengan lancar dan aman.

Personel gabungan TNI-Polri Provinsi Lampung disiap siagakan dalam rangka pelaksanaan pengamanan kunjungan kerja Wapres RI, KH. Ma’ruf Amin dan rombongan di Provinsi Lampung. (adi)