Divianews.com | Palembang — Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni berbagi kebahagiaan  bersama ribuan anak yatim piatu. Kegiatan ini bertajuk ‘Senyum 1445 bersama Pj Gubernur Sumsel’ yang digelar di Masjid Jamik Tjik Luwo Al Murhaniah, Talang Jambe, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (4/4/2024).

Sebagai bentuk perhatiannya pada anak yatim menjelang lebaran atau hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Fatoni memberikan santunan berupa uang tunai dan perlengkapan shalat berupa mukenah serta sarung.

“Hari ini kita bersama-sama merasakan nikmat di Bulan Ramadhan, adik-adik sekalian mari kita isi dengan kegiatan yang positif, mengaji, memperdalam ilmu agama seperti meningkatkan iman dan ketaqwaan kita,” kata Fatoni.

Fatoni juga berharap keberkahan Ramadhan akan terus bergulir bagi para kaum muslim yang menebarkan dan berbuat kebaikan.

“Kita saling mendoakan, semoga kita semua yang ada disini selalu dalam lindungan dan keberkahan Allah SWT, sukses, sehat selalu serta dilimpahkan rezeki untuk kita semua semoga kita bertemu lagi di keberkahan Ramadhan yang akan datang,” ujarnya.

Diakhir sambutannya, Fatoni mengajak anak-anak yatim piatu untuk berdoa bersama meminta agar kegiatan tersebut diridhoi oleh Allah SWT serta berdoa semoga selalu diberikan kesehatan, sukses dan panjang umur juga bahagia dunia dan akhirat.

“Mari kita saling mendoakan agar kita semua sehat, sukses dan panjang umur. Dijauhkan segala macam ketakutan dan kekhawatiran, dijauhkan dengan orang-orang yang zalim dan bahagia didunia dan akhirat. Selamat berpuasa, selamat menunaikan ibadah, semoga keimanan kita semakin meningkat dan kita dipertemukan di bulan suci ramadhan tahun depan,” ucap Fatoni.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pembangunan Masjid Masjid Jami Tjik Luwi Al Murhaniah sekaligus Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sumsel Deliar Marzoeki menyampaikan bahwa setidaknya terdapat 998 anak yatim piatu yang hadir dalam kesempatan tersebut.

“Hari ini, Bapak Gubernur menyerahkan 2 Ton Beras untuk dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu di sekitar masjid jami ini dan 1445 yatim piatu yang diberikan santunan. Dimana hari ini kita hanya hadir 998 anak yatim piatu, sisanya akan kita berikan secara door to door,” ucap Deliar. (adi)